Selasa, 04 April 2017

Aplikasi Pengolah Data

Aplikasi pengolah Data

A.  Pengertian
    Perangkat lunak pengolah data adalah perangkat lunak yang digunakan untuk mengatur dan mengelola data dalam bentuk database. Digunakan untuk membuat laporan siswa, mahasiswa, pegawai atau karyawan, pembelian dan penjualan barang, laporan keuangan yang saling berhubungan dan sistematis.

B.  Macam-Macam Perangkat Lunak Pengolah Data
Macam-macam perangkat lunak pengolah angka antara lain : Microsoft Access, Microsoft SQL Server, Oracle, MySQL, PostgreSQL, dan lain-lain.
1.  Microsoft Access
Lembar Kerja Microsoft Access
Microsoft Access merupakan salah satu program pengolah data base yang cukup canggih dengan berbagai kemudahan yang ada seperti pengaturan data, pembuatan form, pembuatan laporan, menyaring data dan sebagainya. Microsoft Access digunakan kebanyakan oleh bisnis-bisnis kecil dan menengah, di dalam sebuah organisasi yang kecil bahkan mungkin juga digunakan oleh perusahaan yang cukup besar, dan juga para programmer untuk membuat sebuah sistem buatan sendiri untuk menangani pembuatan dan manipulasi data.
Kelebihan: 
  1. Dapat melakukan proses penyortiran pengaturan data.
  2. Berfungsi untuk pembuatan label data serta laporan pembuatan data kegiatan sehari-hari misalnya untuk menampung daftar pelanggan, pendataan data karyawan, dan lain sebagainya.
  3. Salah satu keunggulan Microsoft Access dilihat dari perspektif programmer adalah kompatibilitasnya dengan bahasa pemrograman Structured Query Language (SQL). Para pengguna dapat mencampurkan dan menggunakan kedua jenis bahasa tersebut (VBA dan Macro) untuk memprogram form dan logika dan juga untuk mengaplikasikan konsep berorientasi objek.
  4. Access mengizinkan pengembangan yang relatif cepat karena semua tabel basis data, kueri, form, dan report disimpan di dalam berkas basis data miliknya (*.MDB).
  5. Bahasa pemrograman yang tersedia di dalam Access adalah Microsoft Visual Basic for Applications (VBA), seperti halnya dalam beberapa aplikasi Microsoft Office.
Kekurangan:
  1. Microsoft Access digunakan kebanyakan oleh bisnis-bisnis kecil dan menengah, akan tetapi penggunaan Access kurang disarankan, mengingat telah ada Microsoft SQL Server yang memiliki kemampuan yang lebih tinggi.
  2. Microsoft Access kurang begitu bagus jika diakses melalui jaringan sehingga aplikasi-aplikasi yang digunakan oleh banyak pengguna cenderung menggunakan solusi sistem manajemen basis data yang bersifat klien/server.
2.  Microsoft SQL
Lembar Kerja Microsoft SQL
        Microsoft SQL Server 2000 adalah perangkat lunak relational database management system (RDBMS) yang didesain untuk melakukan proses manipulasi database berukuran besar dengan berbagai fasilitas. Microsoft SQL Server 2000 merupakan produk andalan Microsoft untuk database server.
Kelebihan:
        1. Memiliki tingkat pengamanan/security data yang baik.
        2. Memiliki kemampuan untuk back-up data, rollback data, dan recovery data.
        3. Memiliki kemampuan untuk membuat database mirroring dan clustering.
Kekurangan:
        1. Hanya dapat diimpelementasikan pada 1 unit server, jika terdapat tambahan server maka hanya akan berfungsi sebagai pasif / standby server (tidak memiliki kemampuan Technology Cluster Server seperti halnya pada DMBS Oracle).
        2. Hanya bisa berjalan pada satu platform system operasi yaitu Microsoft Windows.
        3. Merupakan software berlisensi dan berharga mahal untuk perusahaan skala kecil dan menengah.
3. Oracle
Lembar Kerja Oracle
        Oracle adalah basis data relasional yang terdiri dari kumpulan data dalam suatu sistem manajemen basis data RDBMS. Perusahaan perangkat lunak Oracle memasarkan jenis basis data ini untuk bermacam-macam aplikasi yang bisa berjalan pada banyak jenis dan merk perangkat keras komputer (platform).
Kelebihan:
        1. Merupakan software DBMS yang handal dan memiliki kemampuan yang tinggi.
        2. Dapat menangani jumlah data dalam ukuran yang besar.
        3. Dapat mengolah data dalam ukuran besar dan mengolahnya dengan cepat sehingga didapatkan informasi yang akurat sesuai permintaan pengguna/user.
Kekurangan:
        1. Merupakan software DMBS yang paling mahal, paling rumit, dan paling sulit untuk dipelajari.
        2. Membutuhkan spesifikasi hardware yang tinggi untuk dapat menjalankan software DMBS Oracle supaya berjalan dengan stabil.
        3. Hanya diperuntukan bagi perusahaan berukuran besar, dan tidak cocok untuk perusahaan kecil maupun menengah.
4. MySQL
Lembar Kerja MySQL
        My SQL adalah salah satu jenis database server yang sangat terkenal, di sebabkan My SQL sebagai bahasa dasar untuk mengakses Database.
Kelebihan :
        1. Database Storage Engine ini banyak digunakan oleh programmer apalagi oleh web developer karena sifatnya yang free. Untuk yang expert sudah ada yang bayar.
        2. Kemampuannya sudah bisa diandalkan, mempunyai kapasitas yang cukup mumpuni sekitar 60.000 tabel dengan jumlah record mencapai 5.000.000.000 bahkan untuk yang terbaru sudah lebih.
        3. Keamanan datanya cukup aman walaupun tidak sehebat Postgre apalagi Oracle.
        4. Engine ini multiplatform sehingga mampu diaplikasikan di berbagai sistem operasi. My Sql cocok diaplikasikan diaplikasi kelas kecil dan menengah.
        5. Kelebihan paling utama engine ini adalah kecepatannya.
Kekurangan:
        1. Tidak cocok untuk menangani data dengan jumlah yang besar, baik untuk menyimpan data maupun untuk memproses data.
        2. Memiliki keterbatasan kemampuan kinerja pada server ketika data yang disimpan telah melebihi batas maksimal kemampuan daya tampung server karena tidak menerapkan konsep Technology Cluste
5. PostgreSQL
Lembar Kerja PostgreSQL
        Postgre SQL, adalah sebuah sistem basis data yang disebarluaskansecara bebas menurut Perjanjian lisensi BSD. Perangkat lunak ini merupakan salah satu basis data yang paling banyak digunakan saat ini, selain MySQL dan Oracle. PostgreSQL menyediakan fitur yang berguna untuk replikasi basis data. Fitur-fitur yang disediakan PostgreSQL antara lain DB Mirror, PGPool, Slony, PGCluster, dan lain-lain.

Kelebihan:

        1. Extensible (dapat diperluas), Kita tidak memerlukan biaya sekecil apapun dan hanya memerlukan sedikit usaha untuk melakukan perluasan terhadap PostgreSQL.
        2. Cross platform, PostgreSQL dapat dijalankan hampir di setiap jenis Unix (34 platform yang paling baru dirilis), juga di Windows dengan menggunakan Cygwin.
        3. Didesain untuk environmentshigh volume, PostgreSQL menggunakan penyimpanan data dengan banyak baris (multiple rows) yang dinamakan MVCC. Hal ini dimaksudkan agar PostgreSQL sangat responsif pada high volume environments.
        4. Desain database GUI dan administration tools, Beberapa tools GUI yang berkualitas tinggi tersedia untuk mengelola database (pgAdmin, pgAccess), sekaligus desain database(Tora, database architect).
        5. Fitur fitur yang sangat mendukung, PostgreSQL sangat kaya akan fitur-fitur yang disediakannya, antara lain: rules, views, triggers, unicode, sequences, inheritance, outer join, sub-selects, open API, dan masih banyak lagi.
Kekurangan:
      1. Belum mendukung selectable stored procedure seperti firebird
      2. Kurang begitu populer dan cocok bekerja di lingkungan web jika dibandingkan dengan mysql.
      3. Kurang fokus dalam hal kelangsingan dan kecepatan.
      4. Arsitektur dengan multiproses ini sulit diterapkan ke Windows, sebab Windows amat thread-oriented.
      5. PostgreSQL sendiri saat ini bisa dijalankan di Windows, tapi melalui lapisan emulasi Cygwin.
      6. Kurang unggul dalam hal ketersediaan fungsi built-in.
      7. Replikasi di PostgreSQL sendiri belum disertakan dalam distribusi standarnya.
      8. PostgreSQL sendiri terbatas hanya bisa melakukan penambahan kolom, penggantian nama kolom, dan penggantian nama tabel.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar